Y3hoo™

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Forum Gaul dan Informasi

INFO UNTUK ANDA

Y3hoo Ada di Facebook

Share Y3hoo ke Twitter

Follow Me

Image hosted by servimg.com

Y3hoo Mailing List

Enter Your Email Address:

Latest topics

» Apa Itu Dejavu
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Mon Nov 23, 2020 5:23 am by y3hoo

» Tentang Tisu Magic
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Wed Jul 17, 2019 7:29 am by jakarta

» Ini 5 Tata Cara Makan Gaya China yang Penting Ditaati
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Tue Sep 11, 2018 11:37 am by jakarta

» Cara Mengetahui IP address Internet
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Fri Aug 03, 2018 11:31 am by alia

» Angleng dan Wajit
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Mon Jul 23, 2018 10:40 am by jakarta

» Penginapan-penginapan Unik dan Recommended di Cikole, Lembang
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Mon Jul 09, 2018 11:59 am by flade

» Tips Bercinta dari Wanita yang Sudah Survei ke Lebih dari 10 Ribu Pria
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Thu Jun 21, 2018 2:57 pm by flade

» Cara Menghilangkan Activate Windows 10
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Fri Jun 15, 2018 2:08 pm by y3hoo

» Selamat Hari Raya Idul fitri 1439 H /2018 M
Facebook telah Menggeser Google  Icon_minitime1Thu Jun 14, 2018 9:40 am by y3hoo

IKLAN ANDA


    Facebook telah Menggeser Google

    flade
    flade


    964
    23.09.09

    Facebook telah Menggeser Google  Empty Facebook telah Menggeser Google

    Post  flade Tue Jan 04, 2011 3:04 pm

    Geser Google, Facebook Tak Terkejar

    Facebook telah Menggeser Google  Facebo10

    PESONA Facebooktak terhenti. Jejaring sosial terbesar di dunia itu akhirnya melampaui mesin pencari Google sebagai situs yang paling banyak dikunjungi di Amerika.

    Selama Januari hingga November 2010,Facebookberada di posisi puncak dengan perolehan 8,9% dari total kunjungan warga Amerika di dunia maya.Googleberada di posisi kedua dengan raihan 7,2%. Hasil survei yang dilakukan oleh Experian Hitwise ini menunjukkan betapa cepatnya Facebook menggamit popularitas. Dalam waktu kurang dari enam tahun,Facebook menjadi jejaring sosial terbesar dengan 571 juta pengguna di seluruh dunia.

    Padahal,pada periode 2008 dan 2009 kunjungan tertinggi warga Amerika di dunia internet masih dipimpin oleh Google.com. MySpace,yang menjadi website paling banyak dikunjungi di Amerika pada 2007, sekarang malah harus puas di posisi ke-7. Meski demikian,jika semua peranti Google, seperti YouTube dan Google Mail diikut sertakan,maka Google tetap menjadi situs paling banyak dikunjungi dengan perolehan 9,9% pada periode waktu yang sama.

    Facebook tetap berada di posisi kedua dengan 8,9%, sementara Yahoo! berikut semua perantinya, seperti Flickr,ada di posisi ketiga dengan 8,1%. Tak hanya itu,Experian Hitwise juga mencatat bagaimana ”Facebook” juga menjadi istilah yang paling banyak dicari selama periode 2009 dan 2010, diikuti oleh ”Facebook login”dan ”YouTube”. Survei yang dihelat Nielsen Co belum lama ini mengungkap bahwa 23% warga Amerika menghabiskan waktunya dengan mengakses jejaring sosial. Ini menunjukkan bahwa Facebooksudah menjadi bagian penting dalam keseharian mereka.

    Dibandingkan tahun lalu,Facebook juga mencatat pertumbuhan signifikan dalam hal perolehan iklan. Addthis mencatat, Facebook mendominasi sekitar 44% perolehan iklan pada 2010, meningkat cukup banyak dibandingkan 2009 yang sebesar 33%. Tren menunjukkan bahwa pengguna internet mengakses Google untuk mencari atau melompat ke situs lain. Namun, sekali mereka log in ke Facebook, mereka akan berada di sana dalam waktu yang lama. Hal ini pula yang membuat Facebook mendapatkan pageviewlebih tinggi daripada Google.

    Indonesia Terbesar Kedua

    Belum lama ini CheckFacebook memublikasikan laporan bahwa dalam sebulan terakhir sekitar 750 miliar laman Facebook dibuka oleh pengguna internet di seluruh dunia. Lembaga yang tidak berafiliasi dengan Facebook tersebut juga menunjukkan data bahwa Indonesia berada di posisi kedua setelah Amerika Serikat sebagai negara dengan pengakses Facebook terbesar di dunia. Jumlahnya mencapai 32.131.200 orang atau sekitar 5,61% dari total pengguna Facebook di dunia.

    Amerika duduk di posisi pertama dengan 146 juta pengguna. Posisi ketiga adalah Inggris (28,9 juta), dan selanjutnya Turki (24,1 juta),Prancis (20,4 juta),Filipina (18,9 juta), Meksiko (18,2 juta), Italia (17,8 juta), Kanada (17,5 juta),dan India (16,9 juta). Berdasarkan gender,pengguna Facebook dari kaum pria lebih banyak daripada perempuan. Jumlahnya 18.920.600 juta (59,4%). Bandingkan dengan perempuan yang diestimasi sekitar 12.942.760 juta (40,6%). Berdasarkan usia, 18-24 tahun adalah rentang usia terbesar,yakni 13,1 juta pengguna (41,3%).

    Disusul rentang usia remaja 14-17 tahun sebesar 8,2 juta pengguna (25,8%), dan usia 25-34 tahun sebesar 6,8 juta pengguna (21,5%). Untuk rentang usia 35-44 tahun, penggunanya sekitar 1,9 juta (6,2%).Sementara rentang usia 45- 54 tahun, ada sekitar 529.000 (1,7%), terpaut tipis dengan rentang 55-64 tahun sekitar 127.000 atau 0,4%. Catatan dari Alexa.com juga mengungkap bahwa Facebooktetap menjadi situs yang paling banyak dikunjungi di Indonesia. Berturutturut kemudian ada Google.com, Google.co.id, Blogger.com, Yahoo!, dan Kaskus.com.

    Tahunnya Facebook

    Tahun 2010 memang menjadi tahun yang besar bagi Facebook. Pada pertengahan Desember 2010, founder/CEO Facebook Mark Zukerberg juga terpilih menjadi Person of the Year versi majalah Time. ”Menjadi Person of the Year dari majalah Time adalah kehormatan sekaligus penghargaan bagi saya dan tim Facebook dalam membangun sesuatu yang digunakan oleh ratusan juta orang, untuk membuat dunia lebih terbuka dan terhubung,” ujar Zuckerberg dalam Facebook fan page-nya.

    ”Saya bahagia bisa jadi bagian dari hal itu,” sebutnya. Dalam usia 26 tahun, Zuckerberg menjadi tokoh termuda kedua yang menjadi Person of the Yearversi majalah Time. Sebelumnya ada penerbang Charles Lindbergh yang meraih penghargaan tersebut pada 1927.Usianya saat itu 25 tahun. Zuckerberg dipilih dengan alasan ”menghubungkan lebih dari setengah juta orang, dan memetakan hubungan sosial di antara mereka; menciptakan sebuah sistem bertukar informasi; serta mengubah bagaimana orang menjalani hidup”.[seputar indonesia]

      Waktu sekarang Sat Apr 27, 2024 9:00 am