Y3hoo™

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Forum Gaul dan Informasi

INFO UNTUK ANDA

Y3hoo Ada di Facebook

Share Y3hoo ke Twitter

Follow Me

Image hosted by servimg.com

Y3hoo Mailing List

Enter Your Email Address:

Latest topics

» Apa Itu Dejavu
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Mon Nov 23, 2020 5:23 am by y3hoo

» Tentang Tisu Magic
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Wed Jul 17, 2019 7:29 am by jakarta

» Ini 5 Tata Cara Makan Gaya China yang Penting Ditaati
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Tue Sep 11, 2018 11:37 am by jakarta

» Cara Mengetahui IP address Internet
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Fri Aug 03, 2018 11:31 am by alia

» Angleng dan Wajit
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Mon Jul 23, 2018 10:40 am by jakarta

» Penginapan-penginapan Unik dan Recommended di Cikole, Lembang
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Mon Jul 09, 2018 11:59 am by flade

» Tips Bercinta dari Wanita yang Sudah Survei ke Lebih dari 10 Ribu Pria
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Thu Jun 21, 2018 2:57 pm by flade

» Cara Menghilangkan Activate Windows 10
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Fri Jun 15, 2018 2:08 pm by y3hoo

» Selamat Hari Raya Idul fitri 1439 H /2018 M
Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Icon_minitime1Thu Jun 14, 2018 9:40 am by y3hoo

IKLAN ANDA


    Tomat Efektif Turunkan Kolesterol

    niagara
    niagara


    334
    11.06.09

    Tomat Efektif Turunkan Kolesterol Empty Tomat Efektif Turunkan Kolesterol

    Post  niagara Sat May 21, 2011 10:11 am

    Tomat Efektif Turunkan Kolesterol

    Tomat Efektif Turunkan Kolesterol 111512_masakan-tomat_300_225

    Tomat sudah lama dikenal sebagai pelengkap berbagai hidangan lezat. Tak sekadar penambah rasa, buah yang kerap diolah menjadi pasta dan topping pizza ini juga memiliki khasiat penting untuk kesehatan.

    Studi baru-baru ini membuktikan, asupan tomat yang telah diolah secara teratur dapat memangkas tingkat kolesterol. Para ilmuwan mengatakan, tomat masak memiliki khasiat yang sama dengan statin, obat kimia yang lazim digunakan untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi.

    Tomat bisa menjadi sumber alternatif untuk mengatasi kondisi yang dapat mengakibatkan masalah jantung. Mengasup dua ons pasta tomat atau setengah liter jus tomat sehari berfungsi sebagai pengontrol kolesterol pasien.

    Rahasianya terletak pada tingkat senyawa likopen yang memberi warna merah pada buah tomat. Senyawa ini mengandung antioksidan tinggi yang membantu menurunkan risiko serangan jantung dan stroke.

    Untuk memperoleh manfaat terbaik, makan tomat yang telah dimasak. Tubuh akan menyerap likopen dalam tomat matang lebih baik daripada tomat mentah.

    Para ahli Australia menganalisis hasil dari 14 studi internasional terhadap manfaat likopen selama 55 tahun terakhir. Mereka menyimpulkan, tomat bisa memberikan pertahanan alami untuk menurunkan 'kolesterol jahat' dalam darah. Efeknya sebanding dengan dosis kecil statin.

    Menurut penulis studi Dr Karin Ried, dari The University of Adelaide, setengah liter jus tomat atau 50 gram pasta tomat sehari 'akan memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung'.

    "Saya merekomendasikan pasta tomat. Makanan ini kaya likopen dan sangat mudah diperoleh dalam makanan sehari-hari seperti pasta dan jus."

    Studi yang dimuat dalam jurnal Maturity juga menyebut sumber lain likopen. Likopen banyak ditemukan pada semangka, jambu biji, pepaya, jeruk, aprikot dan rosehip tetapi dalam konsentrasi yang lebih rendah.



      Waktu sekarang Wed May 08, 2024 3:56 am