Berbagai kudapan dari daging kambing pasti menjadi hidangan utama saat hari raya Idul Adha. Tapi hati-hati, sebaiknya perhatikan jumlah daging kambing yang akan Anda konsumsi, seberapa banyak?
"Kalau dijadikan sate jumlah idealnya sepuluh tusuklah sehari, kalau dijadikan gulai misal potongannya seperti daging rendang satu atau dua potong cukup," kata dr H Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, FINASIM, FAC saat berbincang dengan detikHealth.
Menurut dr Ari, yang terpenting saat mengonsumsi daging kambing harus diimbangi dengan sayur dan buah. Jika daging yang dikonsumsi lebih banyak, maka jumlah nasi harus dikurangi karena daging kambing mengandung cukup banyak kalori.
"Jangan lupa juga olahraga karena dengan banyaknya kalori yang masuk ke tubuh kita kalau enggak diimbangi dengan olahraga, berat badan bisa-bisa naik," tutur staf pengajar FKUI ini.
Konsumsi buah dan sayur bertujuan untuk membantu penyerapan lemak di usus, mengingat daging kambing banyak mengandung lemak jenuh. Apalagi jika diolah menjadi gulai, kombinasi daging kambing dan santai sangat mungkin meningkatkan kadar lemak jahat (LDL).
"Sate relatif lebih aman karena komposisinya hanya daging saja, tapi perlu diperhatikan sisa-sisa dari proses pembakaran yang bisanya menimbulkan warna hitam itu," tegas dr Ari.
"Intinya jumlah yang disantap bersifat individual artinya disesuaikan dengan kondisi tubuh orang yang bersangkutan apakah memiliki risiko penyakit atau tidak. Imbangi banyak makan buah dan sayur untuk mengurangi efek samping dari makan daging berlebihan dan olahraga," papar dr Ari.
Mon Nov 23, 2020 5:23 am by y3hoo
» Tentang Tisu Magic
Wed Jul 17, 2019 7:29 am by jakarta
» Ini 5 Tata Cara Makan Gaya China yang Penting Ditaati
Tue Sep 11, 2018 11:37 am by jakarta
» Cara Mengetahui IP address Internet
Fri Aug 03, 2018 11:31 am by alia
» Angleng dan Wajit
Mon Jul 23, 2018 10:40 am by jakarta
» Penginapan-penginapan Unik dan Recommended di Cikole, Lembang
Mon Jul 09, 2018 11:59 am by flade
» Tips Bercinta dari Wanita yang Sudah Survei ke Lebih dari 10 Ribu Pria
Thu Jun 21, 2018 2:57 pm by flade
» Cara Menghilangkan Activate Windows 10
Fri Jun 15, 2018 2:08 pm by y3hoo
» Selamat Hari Raya Idul fitri 1439 H /2018 M
Thu Jun 14, 2018 9:40 am by y3hoo